Kamis, 15 Desember 2011

BVLGARY BLUE WOMEN

Bvlgari perfume? Siapa yang tidak tahu! Apalagi kalau parfum tersebut adalah Bvlgari Blue, salah satu parfum paling ngetop (dan pasaran) yang pernah saya tahu. Dan, tentu saja paling banyak direkomendasikan oleh para salesperson di mal. Akibatnya, halah, jadi banyak sekali yang memakainya. Duh!

Tetapi, tentu tetap akan saya review di sini.

Bvlgari Blue adalah parfum untuk perempuan dewasa (catat kata dewasa di sini!) yang ingin merasa spesial. Aroma atasnya adalah segarnya bergamot diikuti dengan jahe. Bagi sebagian orang, jahe ini terus bertahan hingga akhir. Jadi agak aneh juga ya. Tetapi bagi saya, setelah itu yang tercium adalah wangi bunga. Bagaimana dengan kamu? Apakah pernah memakai parfum ini? Bila ya, boleh cerita juga di kolom komentar di bawah, misalnya apakah wangi Blue di tubuh kamu adalah jahe melulu.

Nah, wangi terakhir dari parfum ini adalah: vanila bercampur wangi kayu. Jadi secara keseluruhan, parfum ini adalah parfum yang seksi (walaupun pasaran) dan tentu sangat dapat digunakan untuk udara tropis seperti Jakarta.

-----------------------------------------------------------------------
Date of Creation: 2000 – Floral Woody Musky
Top Note: Bergamot, Ginger
Heart Note: Wisteria, Flax flowers
Base Note: Acacia, Vanilla, Musk, Sandalwood

212 SEXY WOMEN

Seorang teman misuh-misuh memaksa saya untuk mencarikan parfum 212 Sexy dari Carolina Herrera. Glek! Mana saya tahu dimana membelinya secara mencari parfum diskon di Jakarta semakin sulit, euy. Lagipula, masakan memiliki 212 yang pertama kali keluar saja sudah cukup, bukan? Tapi, bukan perfumista sejati namanya kalau rasa ingin tahu tersebut dipendam saja. Jadi, saya bergerilya kesana kemari mencari parfum ini. Lho, kok ketemu!

Botol 212 Sexy masih persis bentuknya dengan emaknya (btw, mengapa saya panggil emak-nya, bukan nenek-nya, kakek-nya, penting ga siy) yaitu 212. Hanya, warnanya sekarang merah jambu malu-malu. Dan, tetap saja botolnya terbagi dua, yang disatukan oleh semacam silinder metal dengan tulisan merek Carolina Herrera.

Wangi pertama yang saya hirup adalah kesegaran citrus dengan sedikit sentuhan pink pepper. Unik juga, pikir saya, dan sangat elegan. Sayangnya, kekaguman tersebut segera memudar dengan sangat cepat begitu aroma tengah parfum ini nongol secara yang terhirup lagi-lagi (!) adalah wangi permen cotton-candy dan vanilla. Banyak bgds deh parfum model begitu. Saya akui siy, saya suka! Hihihihi…

Pada saat yang sama, saya juga menemukan wangi bunga, campuran antara mawar dan gardenia. Wanginya mirip sabun yang feminin dan lembut sekali. Bercampur dengan wangi vanilla tadi, terciptalah suatu keharmonisan yang sensual, seperti undangan menghabiskan malam bercakap-cakap penuh arti di bawah rembulan penuh.

Ah, saya cinta parfum ini. Apalagi, karena parfum ini tidak berat dan sangat mungkin dipakai di udara musim panas Jakarta.
Menurut kamu bagaimana?
-------------------------------------------------------------
Top Notes: pink pepper, jeruk mandarin, bergamot
Middle Notes: cotton candy like notes, geranium, gardenia
Base Notes: musk, vanila
Year of Creation: 2005

ANNASUI NIGHT OF FANCY

Terinspirasi dari review csakura di Fasity, akhirnya saya memutuskan untuk membeli parfum terbaru Anna Sui: Night of Fancy. Bentuk botol mini-nya cantik, walau tutup burung merak tersebut terlihat agak murahan. Bahkan, mulanya saya agak skeptis, terutama secara akhir-akhir ini botol parfum saya sudah mulai kebanyakan sehingga tidak mungkin rasanya parfum komersial (yang di-rilis untuk mass market) dapat memuaskan saya.

Pas dicoba mengoleskan satu tetes, kejutan! Rasanya, tahun ini Natal datang lebih cepat.

Night of Fancy lebih baik dari yang saya harapkan. Bagi teman-teman yang beruntung, mungkin aroma parfum ini terbentuk lebih baik, lengkap dengan layer pembuka hingga penutup. Tapi dengan chemistry saya yang aneh, semuanya bercampur baur menjadi satu. Aroma-nya hilang timbul tetapi tetap menawan.

Secara keseluruhan, parfum ini terpusat pada wangi powdery-berry yang timbul dari percampuran cashmeran dan blueberry. Ada juga wangi melati yang hijau, sparkling, dan mampu membingkai sehingga parfum ini tidak terlalu manis. Dan, ah, bunga stephanotis yang cantik itu memberikan suatu touch-up yang menggoda.

Tentu, saya mengharapkan wangi insens dari olibanum datang. Sayang, hingga saat-saat terakhir, lho kok dia berhalangan :-)

Kesan saya atas Night of Fancy? Seperti menggosok-gosokkan hidung pada sweater cardigan yang bertekstur lembut. Cantik untuk musim panas, sempurna untuk musim hujan.

Ya sudahlah, silakan mencoba sendiri di mal. Dan, seperti saya, pasti kamu juga berharap bahwa Natal (dan hadiah-hadiah-nya) datang sekarang juga.

-----------------------------------------------------------------
Top Notes : blueberry, grapefruit leaves, strawberry
Middle Notes : stephanotis, jasmine
Base Notes : milshake accord, cashmeran, olibanum
Date of Creation : 2008
image taken from Night of Fancy website

Rabu, 14 Desember 2011

ETIENNE AIGNER STARLIGHT


Sejak pertama kali aku melihat Starlight, perasaan saya terbagi antara cinta dan benci. Botolnya terlihat jelek tapi warna cairan di dalamnya benar-benar cantik, terutama karena warnanya ungu berkilau.

Mari kita lihat baunya. Semprotan pertama terasa lezat. Jangan salah, meskipun, saya tidak menyukai jintan namun dalam Starlight, wangi ini menambahkan sejumput aroma pedas nan eksotis. Dan, di tengah-tengah kesegaran wangi jeruk, ada nanas yang keluar.

Lalu, alih-alih tenggelam dalam hutan wangi-wangian bunga dan buah lain, Starlight diwarnai dengan aroma nilam yang agak kotor. Berkilau dan sedikit terasa lembab. Itu sebabnya saya merasa lengket dan kotor.

Namun, saya cinta nilam. Aromanya bersahaja namun begitu sensual dan alami serta sangat menggairahkan. Untungnya, aroma ini masih dilunakkan oleh melati yang tinggal cukup lama.

Lama setelahnya, lembut vanili merangkak di aroma terakhir. Starlight berubah menjadi sisi lain dari sensualitas: sebuah revolusi dari kelembaban yang kotor namun berkelas.

Secara keseluruhan, Starlight mampu memenuhi kebutuhan modern saat ini di pasar parfum yang terus menuju ke arah wewangian yang segar, ringan dengan sedikit ramuan rempah yang pedas.

-------------------------------------------------- ------------
Top Notes: bergamot, jus nanas, aroma tumbuhan
Heart Notes: jintan, melati, strawberry
Base Notes: nilam, cendana, vanili, white musk

Tahun Pembuatan: 2008